Rochmad Abidin Peringati Tasyakuran Malam HUT RI Ke 77
Biro Jombang -
BERITA RADIO ON AIR FM KEDIRI
Anggota DPRD Jombang dari PKS ( Partai Keadilan Sejahtera) Rochmad Abidin, STP, menghadiri kegiatan rutin tahunan yaitu Malam Peringatan HUT Republik Indonesia.
Kali ini Rochmad Abidin hadir di dampingi ketua RT dusun Maijo dan Tokok masyarakat serta tokoh agama setempat untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77.
Dengan santun nya Rochmad Abidin hadir di tengah- tengah warga dusun Maijo, desa Jatiwates, kecamatan Tembelang, kabupaten Jombang. Selasa 16 / 08/ 2022.
Ketua RT Kamto menyampaikan ", Tasyakuran ini sebagai bentuk syukur kita atas kemerdekaan yang sudah mencapai 77 tahun ini".Jelasnya.
Rochad Abidin menyatakan dalam sambutannya", Kita harus bersyukur dengan kemerdekaan yang telah di perjuangkan oleh Para Pejuang.
",Kita ingat para pejuang kita yang sudah banyak mengorbankan jiwa dan raga untuk kemerdekaan Republik Indonesia.
", Karena itu mari kita didik dan doakan anak cucu kita agar mereka menjadi pejuang, walau kita sudah tidak berperang melawan penjajah akan tetapi berjuang demi kemajuan Bangsa Indonesia". Tuturnya.
Selain itu Rochmad Abidin juga mengajak masyarakat dusun Maijo untuk bersama - sama menjaga ketenangan dan keamanan dusun karena itu juga merupakan salah satu bentuk perjuangan di masa kini.
Kegiatan di adakan sekira pukul 19.00 sampai selesai dan tutup dengan kenduri bersama, berjalan aman dan kondusif.
Reporter: AG892/ Julek
Post a Comment