Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jatim Gandeng PDAM Kota Kediri Gelontorkan 8000 liter air bersih Bantu Warga Jatirejo
Biro Kediri Kota
Radioonairfmpare.com,-Sebanyak 1 tangki yang berkapasitas 8000 liter air bersih disalurkan Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jatim dan kerjasama dengan PDAM Kota Kediri Bantu Warga Dusun Dahu Rt. 10 Rw. 04 Desa Jatirejo Kecamatan Banyakan Kabupaten Kediri, berupa air siap minum dan air buat mandi pada Jumat 8 September 2023 Jam 08.00 wib sampai dengan selesai.Senin (04/09/2023).
Mobil tangki pengangkut air sebanyak delapan ribu liter dari personil Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jatim bekerjasama dengan PDAM itu saat sampai dilokasi desa Jatirejo disambut antusias warga yang memang sangat membutuhkan asupan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari
Danki 1 Yon C Pelopor SatBrimob Polda Jatim AKP Anacleto Soares S.H melalui Wadanki Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Jatim IPDA Iwayan Irsana Menjelaskan, droping air bersih ini adalah upaya membantu masyarakat yang terdampak kekeringan akibat fenomena el nino,"jelas Iwayan Irsana
Kami dari Brimob Kompi 1 dapat perintah dari pimpinan untuk melaksanakan pendistribusian air bersih,Sebagai bentuk pengabdian kami kepada masyarakat, kami Siap membantu kapan-pun dan di manapun saat masyarakat membutuhkan, khususnya masyarakat Jatirejo Kecamatan Banyakan
baik air bersih untuk memasak dan air bersih siap minum jadi intinya kami anggota Brimob siap membantu warga yang kekurangan air, sesuai moto kami sebagai Brimob "JIWA RAGA KU DEMI KEMANUSIAAN" segala sesuatu, kami mengutamakan kepentingan masyarakat,"tegas Iwayan Irsana
harapan kami mudah-mudahan uHadi masyarakat bisa terbantu dengan adanya bantuan air bersih ini dan kami sebagai anggota Brimob notabene ya dari masyarakat jadi tau keluh kesah masyarakat, jadi Kembali lagi MOTO kami "JIWA RAGA KU DEMI KEMANUSIAAN," Pungkas IPDA Iwayan Irsana Wadanki Kompi 1 Batalyon C Pelopor
Sementara itu Babinkamtibmas Desa Jatirejo IPTU Slamet Riyadi menambahkan, Kami atas nama tiga pilar desa Jatirejo saya sebagai babinkamtibmas nya mengucapkan terimakasih sebesar besarnya atas bantuan air bersih maupun air siap saji dari Satbrimob Polda Jatim yang mana antusias masyarakat sangat besar
"Menurut Slamet Riyadi warga Jatirejo sangat dibutuhkan air bersih, sekiranya sangat bermanfaat dan mungkin kalau ada lagi kami siap untuk menerima,"Harapnya
Masih kata Riyadi, kemarin itu kita share ke grup terkait adanya bantuan air siap saji maupun air bersih ternyata mereka sangat antusias hingga berbondong bondong hingga pagi ini datang ke balai desa Jatirejo tanpa komando, jadi spontan kita tidak buat undangan secara tertulis (resmi) kita hanya share ke grup lembaga, ternyata mereka sudah sangat antusias sekali,"tambahnya
untuk desa kami meskipun di musim kemarau ini tidak mengkhawatirkan terkait kekurangan air , hanya saja karena ini air siap saji Progam Baru yang dari Brimob ternyata mereka juga ingin tau , bagaimana proses pembuatannya ,jadi mereka berduyun duyun datang ke balai desa Jatirejo ikut antri," IPTU Slamet Riyadi.
Sunari salah satu warga yang mendapatkan air siap saji tiga galon berukuran 25 liter. mengucapkan banyak terimakasih kami sangat senang di bantu air siap minum dari Brimob,di mana kami mulai kekurangan air minum,apa lagi ini di musim kemarau,sangat terasa sekali bagi kami warga,"ucapnya (Ag892/mur/Sgt)
Post a Comment