Kapolres Nganjuk Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Anggota Polri dan ASN Polri
RADIOONAIRFMPARE.COM||NGANJUK - Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., memimpin upacara kenaikan pangkat untuk Perwira dan Bintara Polri periode 1 Januari 2025 serta ASN Polri periode 1 Oktober dan 1 Desember 2024 di lapangan apel Polres Nganjuk, Sabtu (04/01/2025). Kegiatan ini dihadiri jajaran pejabat utama, keluarga anggota yang naik pangkat, dan Bhayangkari.
"Kenaikan pangkat ini bukan hanya penghargaan, melainkan amanah yang harus diiringi dengan integritas, tanggung jawab, dan kontribusi positif dalam pelayanan kepada masyarakat," ujar Kapolres Nganjuk dalam sambutannya.
Kapolres menekankan bahwa kenaikan pangkat adalah hasil dari penilaian menyeluruh yang mencakup aspek etika, moral, dan pengabdian kepada dinas.
"Saya berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi untuk terus memberikan kinerja terbaik dan meningkatkan tanggung jawab, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing," imbuhnya.
Lebih lanjut, Kapolres mengapresiasi kinerja seluruh jajaran Polres Nganjuk dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang dan memasuki tahun 2025.
"Semangat baru di awal tahun ini hendaknya menjadi momentum bagi kita semua untuk terus berinovasi dan menjaga profesionalisme dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat," tutupnya.
Sebanyak 100 anggota menerima kenaikan pangkat dengan rincian 16 personel dari IPTU ke AKP, 6 personel dari IPDA ke IPTU, 23 personel dari AIPDA ke AIPTU, 17 personel dari BRIPKA ke AIPDA, 3 personel dari BRIGPOL ke BRIPKA, 31 personel dari BRIPTU ke BRIGPOL, 1 personel dari BRIPDA ke BRIPTU, dan 3 ASN Polri dari Pengatur I ke Penata. Tradisi siraman air bunga dan sujud syukur dilaksanakan usai upacara sebagai simbol rasa syukur atas pencapaian tersebut.
Kabag SDM Polres Nganjuk, KOMPOL Burhanudin, S.Sos., menambahkan bahwa kenaikan pangkat ini merupakan hasil penilaian yang ketat dan mekanisme sesuai aturan.
"Kami berharap momentum ini menjadi pendorong semangat untuk terus meningkatkan profesionalisme dalam bertugas," ujarnya.
Acara dilanjutkan dengan tasyakuran di Aula Tantya Sudhirajati, diisi dengan doa bersama dan sambutan dari para pejabat Polres Nganjuk. Suasana penuh rasa syukur dan kebersamaan menyelimuti seluruh rangkaian kegiatan.(ONAIR/Mur)
Post a Comment