Residivis Pembobol ATM Berhasil Diamankan Unit Reskrim Gurah
RADIOONAIRFMPARE.COM ||Kab.Kediri, - Petugas Polsek Gurah berhasil menggagalkan aksi upaya pembobolan di mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM), di Desa/Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri, pada Minggu 20 April 2025, sore. Satu orang terduga pelaku berinisial EW (46) warga Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah berhasil diamankan dan saat ini dilimpahkan ke Satreskrim Polres Kediri.
Kapolsek Gurah Iptu Ardian Wahyudi menuturkan kejadian tersebut sekitar jam 15.00 WIB, pada Minggu 20 April 2025. Pada saat itu saksi Satpam Bank Jatim sedang berjaga di di Kantor Bank Jatim Cabang Gurah.
"Pada saat berjaga Satpam ini melihat ada seorang yakni terduga pelaku yang masuk ke dalam tempat ruang mesin ATM Bank Jatim dengan gerak gerik yang mencurigakan. Kemudian setelah itu saksi atau pelapor ini melihat orang tersebut tersebut telah memasukan sebuah besi ke dalam mesin ATM Bank Jatim tersebut," tutur Iptu Yudi, pada Selasa (22/4/2025).
Mendapati mesin ATM dirusak Satpam tersebut langsung keluar dari kantornya. Satpam berusaha menghadang terduga pelaku yang keluar dari tempat mesin ATM tersebut. Satpam tersebut kemudian menghubungi Polsek Gurah dan bersama-sama mengamankan terduga pelaku.
"Setelah kejadian tersebut diatas Mesin ATM Bank Jatim Capem Gurah mengalami kerusakan yang tidak bisa lagi mengeluarkan uang kembali," jelas Kapolsek Gurah.
Menurut Iptu Yudi, dari pemeriksaan sementara keterangan terduga pelaku itu. Terduga pelaku ini merupakan seorang residivis kasus yang sama. Terduga pelaku pernah di amankan oleh Polres Pamekasan pada bulan November 2024 dan di vonis 4,5 bulan.
Selain itu juga, terduga pelaku ini pernah melakukan aksi pembobolan mesin ATM di depan PU Pesantren Kota Kediri sebanyak 5 kali tahun 2024, Samsat Ngronggo tahun 2024 5 kali, Bank Jatim Unit Kandat sebanyak 2 kali, Bank Jatim Unit Kras sebanyak 5 kali, Bank Jatim Unit Ngadiluwih 1 kali , Dinsos Kota sebanyak 5 kali, Bank jatim unit Grogol 1 kali.
"Terduga pelaku ini spesialis pembobol mesin ATM dibeberapa lokasi. Kemungkinan selain di Kediri, terduga pelaku ini juga melakukan aksi yang serupa diwilayah lain," ungkap Iptu Yudi.
Lebih lanjut diungkapkan Kapolsek Gurah, terduga pelaku dalam melakukan aksinya seorang sendiri. Terduga pelaku mengendarai sepeda motor dan membawa beberapa alat untuk membobol ATM.
"Terduga bersama barang buktinya kita limpahkan ke Satreskrim Polres Kediri," ungkap Iptu Yudi.
REPORTER : Sigit
SUMBER : Humas
Post a Comment