Siswa Siswi SMP Negeri 4 Pare, Nikmati Program Makan Bergizi Gratis Dari Pemerintah
RADIOONAIRFMPARE.COM ||Kediri - Sebanyak 999 siswa SMP Negeri 4 Pare Kabupaten Kediri menyambut antusias program makanan bergizi gratis yang diluncurkan pemerintah pusat melalui Badan Gizi Nasional (BGN) pada Senin (14/4/2025).
Program ini merupakan bagian dari Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi generasi muda Indonesia.
Para siswa mengaku program ini sangat bermanfaat. Selain dapat menghemat uang jajan, mereka merasa kebutuhan gizi harian mereka terpenuhi.
"Makanannya enak dan bergizi, sudah ada sayur-sayurannya, jeruk, ayam sama tempe," ujar Jabbaru Axelle, salah satu siswa SMPN 4 Pare.
Makanan bergizi tersebut dibagikan kepada perwakilan dari setiap kelas 7, 8, dan 9 sekitar pukul 12.30 WIB, kemudian dibawa ke kelas masing-masing untuk dikonsumsi bersama di bawah pengawasan guru.
Satu paket makanan berisi nasi, ayam, sayur, dan buah, yang disajikan dalam wadah aluminium yang rapi dan higienis.
Kepala Sekolah SMPN 4 Pare Kabupaten Kediri, Agus Sutjahjo mengapresiasi program ini.
"Alhamdullillah hari ini siswa siswi SMPN 4 mendapatkan makan bergizi gratis, hal ini membuat siswa disiswi merasa senang. kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah memperhatikan anak-anak kita," ujarnya.
Lebih lanjut Agus mengatakan dengan makan bergizi gratis ini dapat menambah aktivitas sehingga dapat meraih prestasi.
" Dengan makan bergizi gratis ini, saya berharap anak-anak lebih semangat dalam beraktifitas, dapat meningkatkan kualitas pembelajaran sehingga dapat meraih prestasi sesuai dengan keinginannya," tambahnya.
Diketahui, SMPN 4 Pare baru pertama kali menerima manfaat dari program makanan bergizi gratis.
REPORTER : Sigit
Post a Comment